Selasa, 27 Juni 2017

Bantal Leher

Bepergian ke sana ke mari dengan kendaraan dengan menempuh waktu yang panjang, tentunya membuat kita kecapekan dan akhirnya tertidur. Tidurnya rata-rata dengan posisi duduk. Dan kebayang, pegal-pegalnya leher dan terbenturnya kepala karena posisi tidur yang kurang nyaman.

Salah satu cara untuk meminimalkan hal ini, adalah dengan menggunakan bantal leher. Bantal berbentuk U yang empuk ini, cukup bermanfaat untuk perjalanan dan membuat leher lebih nyaman dan tidur lebih pulas.

Bisa sih, beli.. Banyak kok yang jual, start Rp. 25.000 hingga ratusan ribu rupiah. Dan motifnya pun macam-macam, tinggal memilih mana motif yang baik.






Kalau mau bikin sendiri? InsyaAllah mudah membuatnya, dan bagi orang awam pun, bisa....

Begini caranya :  :


Bahan : kain velboa
            dakron

Cara membuat :

1. Buat pola terlebih dahulu menggunakan kertas karton.
2. Lalu potong kain velboa sesuai pola dengan kampuh 2 cm. Buat 2 buah.



3. Jahit sesuai pola dengan menggabungkan 2 kain velboa tersebut.


4. Sisakan kurang lebih 6 cm (yang tidak dijahit), untuk memasukkan dakron ke dalamnya.
5. Balik kain hingga tampak bagian bagus.
6. Masukkan dakron dengan kepadatan sesuai selera.
7. Setelah penuh, jahit tangan pada lubang tadi,
8. Selesai






Motif bisa divariasikan, menggunakan kain rasfur atau dengan kain katun. Sesuai selera saja, ingin tekstur seperti apa yang diinginkan.










2 komentar:

  1. Gampang yaaa... mau coba buat ah. Siapa tau ada yang ngajak liburan bentar lagi hehe.

    BalasHapus